Untag Surabaya Siap Bikin Romantis Mahasiswa Baru dengan Kehadiran Maliq & D'Essentials

Kamis, 18 Juli 2024 - 19:20:35 WIB || Dibaca: 70 kali

Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya tengah mempersiapkan sambutan khusus untik mahasiswa baru dalam Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) 2024.

Kegaiatan yang akan diselenggarakan pada 24 hingga 28 Agustus 2024 ini akan mendatangkan Maliq & D'Essentials di hari terakhir PKKMB.

Panitia PKKMB Untag Surabaya 2024, Supangat menjelaskan selain Maliq & D'Essentials, beberapa pesohor lain juga turut memeriahkan PKKMB Untag Surabaya 2024, contohnya seperti Akhyari Hananto yang merupakan pendiri dari media alternatif Good News From Indonesia (GNFI), juga Abdul Kadir alias de Kadoor, influencer yang akan memberikan materi kampanye anti-NAPZA. 

Pria yang juga merupakan dosen dari prodi Sistem dan Teknologi Informasi tersebut menjelaskan, PKKMB tahun ini mengambil tema ’Teknologi untuk Budi Pekerti’ untuk menekankan pentingnya penggunaan teknologi dalam membentuk karakter dan budi pekerti yang baik pada mahasiswa baru. 

Link Berita Selengkapnya : Klik Disini


Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya || Katalog Ulisys Untag Surabaya